Kisah perempuan mendatangi rumah yang dulu ditempati bersama mantan suami, menarik perhatian dari warganet. Hal itu diketahui dari unggahan akun TikTok @netymudrihastuti, Rabu (31/3/2021). Dalam videonya, pengunggah memperlihatkan ruangan demi ruangan di rumah yang dulu ditempati.
Ia mengaku mempunyai banyak kenangan di rumah tersebut. "Ya Allah apa aku bisa tinggal di sini lagi dan aku tak kuasa menahan tangis ku saat mengedit kalimat ini. Teringat lagi saat bersama, makan bersama, tidur bersama, bercanda bersama.
Banyak kenangan di rumah ini sebelum kata talak kau ucapkan, dan kau lebih memilih dia ," tulisnya. Video itu diunggah oleh Netty Mudri Hastuti (40) dari Pontianak, Kalimantan Barat. Ia bersama anak anaknya mengunjungi bekas rumahnya di Pontianak pada Rabu (31/3/2021) lalu.
Netty mendatangi bekas rumahnya untuk mengambil mainan anaknya yang tertinggal. Perempuan tersebut bercerai dengan suaminya sejak 11 bulan yang lalu. Saat ke rumah itu, Netty dan anak anaknya tak bertemu dengan mantan suaminya.
"Dia (mantan suami) sudah pindah rumah dan dia tidak ikut bersama saya," katanya. Ia dan anak anaknya sudah meninggalkan rumah itu sejak 2,5 tahun yang lalu setelah 11 tahun tinggal di sana. "Saya keluar dari rumah itu dua setangah tahun yang lalu, karena rumah itu sudah kena sita bank dan sudah masuk pelelangan," jelas Netty.
Dirinya mengaku sangat sedih saat kembali ke rumah tersebut. Sebab, kenangan saat tinggal di sana bersama keluarganya kembali muncul. "Di perjalanan, hati saya campur aduk jadi satu."
"Saya sangat sedih karena harus teringat kembali kenangan kenangan yang seharusnya dilupakan," ungkap dia. Kesedihannya pun bertambah, saat buah hatinya ingin tinggal di rumah itu lagi. "Si kecil bilang 'mama mau tinggal di sini lagi, di sini bisa bebas bermain'."
"Si kakak jawab 'enggak bisa lagi dek, karena rumah ini sudah disita bank, dan mama tidak ada duit untuk menebusnya'," ujar Netty menirukan percakapan anaknya.